Mamuju

Senin, 20 Juli 2020 | 15:11

Ilustrasi/Sumber: Bantenpos.co

Mamuju, Sulbarkita.com—Wartawan TVRI, Rahmat Tahir menyambangi Polresta Mamuju pada Minggu 19 Juli 2020. Hal itu lantaran dia mengaku dianiaya seusai meliput acara Musyawarah Daerah (Musda) Partai Golkar, di D’Maleo Hotel, Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Binanga, Kecamatan Mamuju pada Minggu dini hari, 19 Juli 2020.

“Saya divisum karena ada luka memar di bagian belakang kepala,” ujar Rahmat kepada Sulbarkita.com melalui sambungan telepon, Senin, 20 Juli 2020.

Kejadian itu menimpa Rahmat saat terjadi keributan antara Sekretaris Partai Golkar Kabupaten Majene, Muh. Irfan Syarif dengan sekelompok orang di D’Maleo Hotel Mamuju pada Minggu dini hari sekitar pukul 4.00 Wita. Irfan adalah kerabat Rahmat. “Saya dan Irfan adalah sepupu,” katanya.

Rahmat menceritakan, dirinya mengantar Irfan ke D’Maleo Hotel sebelum terjadi keributan. Setibanya di pelataran hotel, kata Rahmat, sepupunya tersebut lebih dulu masuk ke lobi hotel. Di sanalah terjadi keributan dengan sekelompok orang yang diperkirakan berjumlah sepuluh orang.

Bermaksud melerai, Rahmat justru mendapat bogem dari kelompok tersebut. “Dua kali saya rasa dipukul,” ujarnya. “Kerah baju saya juga ditarik, dicekik, dan didorong ke dinding lobi hotel,” dia menambahkan.

Rahmat mengaku sudah berusaha memperkenalkan diri sebagai wartawan TVRI. Namun tak digubris oleh para pelaku, “Dia cuma minta saya bilang ke Irfan jangan posting macam-macam di media sosial tentang salah satu kandidat di Musda Golkar,” katanya. “Saya berharap aparat kepolisian dapat mengungkap kasus ini.”

Ketua Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Mandar, Ridwan Alimuddin saat dihubungi mengaku sudah mendalami kasus tersebut “Kami di AJI ada Standar Oprasional (SOP) kegiatan advokasi, minimal ada informasi awal kronologis. Tapi dari segi kemanusiaan, siapa pun itu tentu tidak boleh dianiaya atau dikerasi,” kata Ridwan melalui aplikasi WhatsApp, Minggu, 19 Juli 2020 malam.

Erisusanto



Komentar Untuk Berita Ini (0)

Posting komentar

Nama
Lokasi
Email
URL
Komentar
  captcha contact us
Silakan masukkan kode diatas