Polewali Mandar

Rabu, 26 Februari 2020 | 18:39

Kepala Bidang Pemberdayaan dan Penanganan Sosial, Dinsos Polman, Syarifuddin Amin/Ist

Polman, Sulbarkita.com -- Kepala Bidang Pemberdayaan dan Penanganan Sosial, Dinas Sosial (Dinsos) Polman, Syarifuddin Amin mengaku tidak menjelaskan secara utuh ihwal data penerima Program Keluarga Harapan (PKH) kepada wartawan seusai Rapat Dengar Pendapat (RDP) di Kantor DPRD Polman pada Selasa, 25 Februari. Syarifuddin lantas memberi klarifikasi soal 3000 data ganda penerima bantuan PKH yang sebelumnya dia sebutkan.

“Kemarin tidak dijelaskan secara utuh data yang dimaksud. Maklum karena buru-buru,” kata Syarifuddin melalui telepon selulernya pada Rabu, 26 Februari 2020.

Pernyataan Syarifuddin ini sekaligus menjadi klarifikasi terhadap berita Sulbarkita.com berjudul: Amburadul, 3000 Penerima PKH Polman Beridentitas Sama

Syarifuddin mengatakan 3000 data ganda yang dimaksud adalah penerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) yang doubel kartunya dengan penerima PKH. Pada kedua kartu tersebut masing-masing terisi saldo BPNT. “Data ganda ini ditemukan sejak Februari ini,” ucapnya.

Menurut Syarifuddin, sekitar 3000 kartu dobel penerima PKH dan BPNT tersebut tersebar pada 16 kecamatan di Polman. Dinsos Polman kini melakukan proses penarikan kartu penerima BPNT yang double kartunya dengan penerima PKH. “Yang sudah rampung penarikannya itu Kecamatan Luyo sebanyak 300 kartu,” ujarnya. 

Ahmad G



Komentar Untuk Berita Ini (5)

  • Harma Senin, 23 November 2020

    Tolong dbantu. PKH atas nama HARMA.dpending sudah lebih dari 1thn..saua cuma pengen tau ap alasannya.dan klau bisa turun langsung kelokasi cek yg bersangkutan.layak atau tidak untuk dbantu

  • Madina Kamis, 17 September 2020

    Assalamualaikum, saya penerima pkh tapi saya tidak pernah mendapatkan bantuan beras padahal saya sangat layak untuk mendapatkannya.

  • Madina Kamis, 17 September 2020

    Assalamualaikum, saya penerima pkh tapi saya tidak pernah mendapatkan bantuan beras padahal saya sangat layak untuk mendapatkannya.

  • Ismail Sabtu, 16 Mei 2020

    Saya adalah warga yg kurang mampu di desa saya tp.mengapa hanya saya yg tdk menerima pkh pdahal saya memilikib KPS.mohon bantuannya

  • awaluddin Rabu, 26 Februari 2020

    Karena buru buru, bagus juga penjelasannya.

Posting komentar

Nama
Lokasi
Email
URL
Komentar
  captcha contact us
Silakan masukkan kode diatas