Serba-Serbi

Selasa, 23 Agustus 2011 | 11:18

KEPUTUSAN untuk hidup bersama memang bukanlah perkara mudah. Dibutuhkan keselarasan hati antar pasangan sehingga cinta yang akan ditautkan selamanya tersebut bisa berjalan langgeng. Apa sajakah sinyal bahwa Anda siap menyambut momen bersejarah dalam hidup tersebut?
 
Keseriusan untuk bergerak bersama-sama dengan pasangan memang terkadang sulit ditebak. Bahkan, Anda sendiri terkadang tak menyadari bahwa Anda telah siap hidup selamanya dengan si dia. Ya, terkadang masa penyesuaian yang terlalu lama memang menjadi penyebabnya. Pasalnya, makin lama mengalami masa penjajakan, tak ditampik justru membuat Anda semakin mengetahui banyaknya jurang perbedaan di antara Anda berdua yang dapat membuat goyah kekuatan cinta. Padahal, perbedaan merupakan salah satu bagian dari penyelarasan kedua hubungan sebelum Anda berdua hidup dalam satu atap selamanya.
 
Jika Anda masih bingung oleh permasalahan tersebut, kenali bahwa keseriusan Anda telah tampak lewat tanda berikut ini, seperti diulas Sheknows.
 
Anda benar-benar merasakan kenyamanan saat bersamanya
 
Ketika kencan yang Anda jalani selama ini membuahkan rasa nyaman, maka ini adalah tanda bahwa Anda memang ada kecocokan dengannya. Nyaman di sini tak hanya ketika Anda mengobrol dengannya, tapi juga ruang berbagi Anda berdua cukup lapang sehingga membuahkan kenyamanan. Anda pun menerima dia apa adanya, misalnya melihat pasangan dalam keadaan tampilan terburuk sekalipun (tidak keramas 3 hari, pakaian seadanya, rambut acak-acakan, dan sebagainya). Jika Anda merasakan semua hal tersebut baik-baik saja, berarti Anda telah siap menerima kejutan aneh lainnya yang bisa berimbas baik bagi hubungan Anda. Ini tandanya Anda memang siap untuk berkomitmen seumur hidup dengannya.
 
Anda berdua menginginkan hal yang sama
 
Ini merupakan indikator yang paling penting bahwa Anda siap bergerak bersama-sama dalam waktu yang tak singkat. Jika Anda dan dia telah memiliki ruang berbagi yang sama dan keinginan, atau visi ke depan yang sama, artinya hubungan serius memang siap digadang.
 
Saling mengerti hati satu sama lain
 
Perubahan suasana hati adalah bagian normal dalam kehidupan. Tetapi ketika Anda hidup dengan seseorang dalam satu atap, tentu hal ini bukanlah perkara mudah untuk melewatinya. Pasalnya, Anda perlu berkompromi dengan hal tersebut. Jadi, Anda pun perlu memersiapkan hal tersebut jika ingin hidup bersama selamanya dengan dia. Salah satu indikator bahwa Anda siap untuk hidup  bersama adalah jika Anda sudah melihatnya dalam keadaan terburuk sekalipun, dan dia pun telah melihat hal terburuk dari Anda yang belum pernah terlihat sebelumnya.


Komentar Untuk Berita Ini (0)

Posting komentar

Nama
Lokasi
Email
URL
Komentar
  captcha contact us
Silakan masukkan kode diatas